PESTA PORA ANGIN DAN HUJAN DI PELAWANGAN SEMBALUN
Danau Segara ANak, Gunung Anak Baru Jari, Gunung Agung nun jauh di batas cakrwala, 3 gili Kebahagian sejati adalah mengapai puncak 3726 mdpl yang begitu indah, berdiri di atas awan bernaungkan langit kelabu, mentari ntah kemana bersembunyi di balih mega tebal, padahal tadi sempat menciptakan pelangi yang begitu memukau di atap Istana Dewi Anjani. Sayang di sayang, harapan tinggal harapan, mentari sepertinya masih enggan hadir hari ini. Keadaan diperparah dengan perlahan namun pasti angin mulai membelai manja wajah kami. Temperatur semakin turun, argghhh, tiba-tiba kami merindu hangatnya sinaran mentari pagi, yang tersenyum muanis. Dingin mulai tak bisa ditahan oleh jaket gunung kami, meski puncak milik kami bertiga, kami bebas mau photo gaya apa saja dengan plat-plat yang menandakan "ATAP NTB Gn. RINJANI 3726 mdpl." Aku berharap Ioni membawa kompor gunung beserta teko dan cangkir plus kopi, agar bisa menikmati secangkir kopi hangat sembari mata memandang lepas 360* G