Menyerah pada Gelombang 4/4 Wayag


Kalah perang dengan Gelombang 4/4 Wayag
Perjalanan pulang serasa lebih ringan, Gelombang tak seganas saat pergi tapi langit tak juah ceria, masih berhiaskan rinai hujan dan angin, di tengah perjalanan disuguhi pemandangan menakjubkan dari gugusan pulau Raja Ampat. Tak ketinggalan atraksi puluhan dolphin di perairan pulau Gam, yang berloncatan seakan menggoda mengajak bermain.
Suprise nya saat istirahat di konservasi bakau di pulau Gam, di sini ikan dan terumbu karangnya sama subur dan banyak nya, semua lucu, imut, cantik rupawan. Hanya dengan snorkling bisa melihat jutaan ikan, dan biota laut lainya..luar biasaaaa..bikin  betah, bikin hati tentram berenang bersama jutaan ikan dan sejauh mata memandang berhiaskan terumbu karang, dan akar2 bakau yang subur dan sehat.
Pesona Pulau Gam
Lelah bersnorkling, kami di sambut dengan kopi hangat dan ubi goreng buatan "TETE" & family penjaga rumah konservasi hutan bakau.  Makyussss tiada tara rasanya...sungguh ini ubi goreng & kopi terenak sedunia. gak sampai 5 menit hidangan kecil nan nikmat ini pun tandas di mulut 1cew+3cow yang kelaperan+kedinginan.
Salah Satu Keindahan Pulau Gam

Alam bawah laut Pulau Gam

Ikan Nan Unyu Di Perairan Pulau gam
 Tak terasa hari semakin gelap, badan pun semakin lelah, perjalanan mencapai pulau Mansior kecil butuh 40 menit lagi, bergegas kami menuju boat, walau enggan rasanya berpisah dengan kehangatan kel "Tete", berserta keindahan alam bawa laut maupun diatasnya. Ombak dan angin juga hujan masih setia menemani kami pulang sampai tujuan.
Rumi & Sam kecil pun meyambut hangat kedatangan kami yang seperti orang kalah perang....legaaaa,sedih, happy,capek, semua rasa jadi satu padu setelah menginjakkan kaki kembali di pasir putih bersih pulau Mansior. Tinggal lah lelah sekujur tubuh, dan bayangan ombak 4/4 wayag di pelupuk mata menemani malam panjang ku. Tapi hari ini sungguh Pengalaman Petualangan yang menakjubkan, menegangkan, serta membanggakan. Karena Indonesia ku, baru secuil Raja ampat, sudah luar biasa Mempesona dan cantik nya, bagaimana dengan ribuan pulau2 kecil lainnya??? pasti juga penuh misteri serta tantangan yang layak di coba.
Bakau Yang Terlindungi di Pulau Gam

Eksotisme Pulau Gam

Sang Kapten Bersantai melepas lelah menghadapi Gelombang 4/4 Wayag

Bagan ala Raja Ampat

Komentar

Postingan populer dari blog ini

CURUG TUJUH SUBANG

CATALINA Si Angggun yang Tertidur Di Birunya Perairan Biak Papua

CATATAN KECIL FESTIVAL TANJUNG WAKA SANANA MALUKU UTARA